Site icon Informasi Pilkada

Pasha Juga Kantongi Dukungan PAN untuk Maju Pilgub Sulteng

News.detik.com – Sigit Purnomo Said yang dikenal dengan nama Pasha mengantongi dukungan PAN untuk maju di Pilgub Sulawesi Tengah (Sulteng) 2020. Berarti, Pasha telah mengantongi dua dukungan, dari Partai Demokrat dan PAN.

Dukungan PAN untuk Pasha ditetapkan dalam Surat Keputusan (SK) DPP PAN Nomor PAN/A/Kpts/KU-SJ/148/VI/2020 yang ditandatangani oleh Ketum PAN Zulkifli Hasan pada 30 Juni 2020. Sekjen PAN Eddy Soeparno membenarkan isi surat tersebut.

“Iya betul,” kata Eddy saat dimintai konfirmasi oleh detikcom, Selasa (28/7/2020). Eddy menjawab saat dimintai konfirmasi apakah betul PAN menerbitkan SK pengusungan Anwar Hafid-Sigit Purnomo Said di Pilgub Sulteng 2020.

SK dukungan PAN juga telah diterima Pasha. Eddy memastikan PAN akan berkoalisi dengan Demokrat di Pilgub Sulteng 2020.

“SK diserahkan di Jakarta 2 minggu yang lalu,” sebut Eddy.

Sebelumnya, Partai Demokrat telah menentukan tiga jagoan mereka untuk Pilgub 2020. Di Sulteng, Demokrat mengusung pasangan Anwar Hafid dan Sigit Purnomo Said atau Pasha eks Ungu.

“Setelah melalui rapat MTP PD, diputuskan untuk memberikan surat keputusan rekomendasi pada pasangan Mulyadi dan Ali Mukhni untuk Pilgub Sumatera Barat, Anwar Hafid dan Sigit Purnomo Said (Pasha) di Sulawesi Tengah dan Denny Indrayana-Difriadi di Kalsel,” kata Sekretaris Bappilu PD Kamhar Lakumani kepada wartawan, Senin (27/7).

Exit mobile version